Harian Jogja Express Gunungkidul, Semoga Masyarakat Makin Melek Media

Harian Jogja Express Gunungkidul Edisi 28 April 2011

Harian Jogja Express Gunungkidul Edisi 28 April 2011

Koran Harian Jogja Express Gunungkidul yang saya beli kemarinnya kemarin, edisi Kamis 28 April 2011 baru saya baca kemarin. Dan sekarang saya menuliskan review-nya di sini. 😀

Merupakan Koran Harian Jogja Express Gunungkidul kedua yang saya beli. Pertama kali saya membeli edisi 21 April 2011. Tumben – tumbenan saya membeli koran cetak. Biasanya saya mengandalkan media berita online dan sosial media.

Sebenarnya yang menarik bagi saya adalah kata ‘Gunungkidul‘ yang menjadi bagian dari nama koran ini. Harapannya rubrik – rubrik dari koran ini berisi berita – berita seputar kabupaten Gunungkidul. Mengingat, menurut saya, banyak hal yang terjadi di kab. Gunungkidul yang masih kurang tereskpos oleh media. Baca lebih lanjut

Iklan

Perimbangan Pemberitaan Media? Bagaimana kita …

Sepengetahuan saya jurnalisme adalah penyampaian kabar secara obyektif, jujur dan apa adanya tanpa adanya tendensi untuk penggiringan opini audien. Secara sederhana Jurnalisme tidak menjadi juru bicara atau purel dari suatu pihak tertentu. Namun demikian gambaran  jurnalisme ideal itu masih ngendon di ujung angan angan para idealis. Susah untuk mendapatkan media yang benar benar bebas dari kepentingan dan tendensi suatu golongan.

Berbicara masalah kepentingan. Karena baik Media dan Kita sama sama bekerja dan mempunyai kepentingan masing masing. Maka sesuai dengan kepentingan kita untuk mendapatkan berita secara berimbang atau dengan kata kata yang lebih tepat untuk memenuhi harapan subyektif kita terkait sebagaimana suatu kejadian seharusnya dikabarkan. Hal itu bisa kita dapatkan dari beberapa sudut pemberitaan media media yang berbeda beda yang kebanyakan dengan mudah kita temukan di internet. Menurut saya, kita tidak bisa memenuhi keberimbangan berita dengan mengandalkan satu media saja atau dua tetapi beberapa. Pengalaman saya mengajarkan bahwa kadang kadang dalam suatu masalah suatu media mempunyai opini yang sejalan dengan harapan kita, tetapi untuk kasus yang berbeda. Dan untuk topik tema lain pula.

Dan ada satu hal lagi pertimbangan saya dalam menyeleksi media online, selain yang berkredibilitas tinggi dalam pemuatan konten/berita/informasi adalah tampilan yang sleek, simple dan tidak dibebani oleh tampilan advertisement yang memperberat bandwidth internet ala Indonesia saya …. 🙂