Perlu Anda Tahu! Keuntungan Reksadana Pasar Uang untuk Pilihan Investasi Anda

https:/ /www.freepik.com/free-photo/smiling-asian-man-using-smartphone-cafe-table_1027261.htm

Melakukan investasi untuk pertama sekali tentu masih banyak yang kebingungan. Di antaranya pasti Anda perlu banyak pertimbangan untuk memulai investasi, termasuk untuk mengurangi risiko investasi itu sendiri. Namun jangan khawatir, karena Reksadana memiliki pilihan instrumen investasi yang sangat baik untuk Anda yaitu Reksadana pasar uang atau disebut RDPU. 

Investasi sangat tepat jika dilakukan sejak dini. Anda tidak boleh menunda-nunda, apalagi jika memiliki dana yang cukup untuk berinvestasi. Lalu untuk instrumen investasi Reksadana jenis pasar uang, apa saja keuntungannya?

Keuntungan Reksadana Pasar Uang

https: //www.freepik.com/free-photo/graph-growth-development-improvement-profit-success-concept_17431524.htm

Reksadana pasar uang adalah jenis instrumen investasi dari Reksadana di mana dana yang Anda investasikan akan dikelola pada jenis produk pasar uang. Pasar uang sendiri memiliki beberapa produk seperti deposito perbankan dan surat berharga yang memiliki jatuh tempo kurang dari 1 tahun. 

Untuk Anda yang ingin berinvestasi tanpa perlu memusingkan analisa yang terlalu mendalam, disarankan memilih jenis investasi Reksadana pasar uang ini karena lebih minim risiko dibanding jenis Reksadana lain. Berikut akan dijelaskan lebih detail apa saja keuntungan memilih Reksadana pasar uang

  • Investasi Dengan Risiko Rendah

Jika Anda jenis investor yang takut dengan risiko, maka Reksadana pasar uang tepat menjadi pilihan karena untuk risikonya sendiri terbilang rendah. Bahkan untuk skalanya bisa mendekati 0. Reksadana jenis ini memang memberikan keuntungan dan tingkat fluktuasi stabil. 

Jadi meski sedang terjadi fluktuasi pasar, jenis investasi Reksadana ini  tidak akan banyak terpengaruh. Sehingga Anda masih bisa mendapatkan keuntungan investasi.

Memilih Reksadana jenis ini mampu membebaskan Anda dari masalah pajak. Karena semua dana yang Anda setorkan tidak ada beban pembayaran pajak atas modal. Hal ini berbeda ketika memilih instrumen investasi bukan dari Reksadana.  

Misalnya ketika memilih investasi saham, maka akan membuat Anda harus membayar dana secara rutin kepada negara atau bisa dibilang Anda dikenakan pajak. 

Setiap orang memilih investasi untuk kepentingan yang berbeda-beda. Anda bisa memilih investasi yang relatif aman ini yaitu Reksadana pasar uang, karena bisa menjadi opsi untuk pilihan investasi dengan jangka waktu yang cukup pendek. Untuk jangka waktunya sendiri 1-3 tahun. 

Jadi tepat sekali untuk pilihan investasi ke dalam rangka penggunaan dana untuk beberapa hal seperti misalnya jika ingin liburan atau membeli produk-produk elektronik dan masih banyak lagi. Karena jangka waktunya pendek beberapa investor juga menggunakannya sebagai sarana simpanan untuk dana darurat karena juga minim risiko. 

Tidak hanya bebas pajak Anda juga akan mendapatkan potensi keuntungan yang bisa dibilang cukup menjanjikan dari pilihan Reksadana ini. Anda yang baru pertama sekali melakukan investasi tentu menginginkan keuntungan yang tinggi saat investasi. Investasi jenis ini memberikan potensi keuntungan untuk Anda 4 sampai 7% per tahun. 

Untuk Reksadana pasar uang sendiri, secara umum memiliki nilai investasi dengan stabilitas yang tinggi. Apabila Anda ingin mendapatkan return atau pengembalian yang lebih tinggi bisa mempelajari jenis Reksadana ayng lain. 

Reksadana untuk jenis pasar uang lebih fleksibel. Karena merupakan investasi yang dinilai liquid sehingga mudah dicairkan kapan saja. Anda tidak perlu menunggu waktu jatuh tempo terlebih dahulu untuk melakukan pencairan. 

Anda juga tidak akan dikenakan penalti atau denda ketika melakukan pencairan dana. Untuk proses pencairan dana Anda, biasanya paling cepat 1-2 hari dan paling lambat 7 hari kerja setelah pengajuan pencairan dana selesai diverifikasi. Pencairan yang mudah dan fleksibel ini tentu saja menjadi salah satu keunggulan RDPU, apalagi bagi yang memiliki kebutuhan darurat. 

Dan yang pastinya saat memilih Reksadana pasar uang, Anda juga mendapat kelebihan bahwa investasi jenis ini tidak membutuhkan dana yang besar. Anda bisa mulai berinvestasi dengan modal yang fleksibel dan jika konsisten maka dana tersebut bisa dimaksimalkan keuntungannya. 

Investasi Reksadana Pasar Uang Lewat DBS Treasures

Investasikan dana Anda  ke Reksadana pasar uang lewat priority banking DBS Treasures. DBS Treasures adalah mitra yang tepat untuk menginvestasikan dana di Reksadana. Anda bisa mendapatkan berbagai kemudahan ketika melakukan investasi lewat DBS Treasures.

  • Dikelola Profesional

Tidak perlu ragu untuk memilih DBS Treasures karena investasi Anda akan dikelola oleh Manajer Investasi professional yang bermitra dengan DBS Treasures. Jadi ketika Anda yakin memilih menginvestasikan dana ke Reksadana pasar uang, maka kinerja produk reksadana yang Anda pilih akan dioptimalkan untuk mendapatkan keuntungan yang maksimal pula. 

  • Panduan Investasi

Tidak perlu ragu meski Anda adalah baru dalam hal investasi. Karena DBS Treasures memiliki tim ahli finansial yang handal di bidangnya. Para ahli finansial ini juga akan menganalisa pasar dan mengkomunikasikan wawasan yang sudah dipersonalisasi untuk Anda, tepat sekali bagi Anda yang kurang paham soal seluk beluk investasi lebih dalam. Anda jadi lebih mudah juga untuk memahami peluang terkini saat investasi, sehingga bisa meminimalisir risiko investasi.

  • Kurangi Risiko Investasi

DBS Treasures akan melakukan penyebaran dana ke beberapa jenis aset sehingga akan membantu untuk mengurangi risiko investasi. Cocok sekali bagi para Anda yang masih cukup bimbang dengan beberapa kemungkinan risiko investasi, karena DBS Treasures sudah melakukan diversifikasi.

  • Transaksi Mudah

Anda juga akan menikmati kemudahan transaksi investasi reksadana di DBS Treasures lewat satu aplikasi saja yaitu di Aplikasi digibank by DBS. Anda bisa dengan mudah untuk melakukan transaksi jual, beli hingga switching Reksadana pasar uang dan instrumen Reksadana lainnya. 

Jadi itu tadi berbagai keuntungan yang bisa didapatkan ketika pilih Reksadana pasar uang. Untuk pilihan mitra investasi yang tepercaya dan tepat Anda bisa memilih DBS Treasures, cukup gunakan Aplikasi digibank by DBS dan nikmati kemudahan transaksi hanya di satu platform. 

Iklan

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s