
Gambar diambil dari sini
Beberapa orang tertarik untuk berbelanja secara online karena ada tawaran harga murah, memang jika kamu mengetikkan kata kunci online shop murah (sponsored link) di mesin pencari akan banyak sekali yang muncul. Namun tahukah Anda bahwa terkadang tawaran harga yang ada di sana belum tentu sesuai dengan kualitas barang yang akan kamu dapatkan. Satu kesalahan umum yang sering kali dilakukan oleh online shoppers memang hanya terpaku pada harga barang dan gambar yang ditampilkan tanpa tau rupa dari produk yang sebenarnya, sehingga setelah produk dikirimkan banyak yang merasa dirugikan, kamu tentunya tak mau mengalami hal serupa bukan.
Berbelanja produk secara online memang menjadi gaya hidup masyarakat saat ini, bagaimana tidak jika hanya dengan tiduran dari rumah sambil koneksi internet saja kamu sudah bisa membeli beragam produk yang dibutuhkan, tanpa perlu mengeluarkan banyak tenaga, kapanpun dan dimanapun pembelian Anda akan secara langsung diproses. Hal ini terkadang menyebabkan beberapa perubahan pola sikap, dari yang dulunya masih terbilang normal dalam melakukan pembelian kemudian menjadi semakin konsumtif.
Karena sering membuka online shop murah semua kebutuhan mulai kamu beli tanpa harus perhitungan, nanti pada bagian akhir kamu baru akan tau kerugiannya. Nah sebenarnya ada beberapa gejala yang harus kamu waspadai terkait dengan kecanduan belanja ini, diantaranya adalah:
- Pengeluaran bulanan melebihi budget yang sudah disiapkan, apakah Anda merasa bahwa selama sebulan ini tak ada pengeluaran mendesak yang harus ditanggung, seperti misalnya biaya berobat, service kendaraan atau semacamnya. Pastinya uang tersebut kamu gunakan untuk memenuhi kebiasaan berbelanja bukan, Anda patut waspada jika tak ingin bertambah buruk lagi.
- Dalam jangka waktu satu bukan frekuensi belanja Anda sudah sangat tak terkendali, tiap harinya mesti ada barang yang dibeli secara online, bahkan akses internet ke beberapa portal belanja mulai lebih sering lagi.
- Mulai mencari dana-dana tambahan untuk memenuhi kebutuhan tersebut, diantaranya adalah dengan membuat kartu kredit tambahan, ini tak bisa dikatakan sebagai masalah kecil lagi, karena jika dibiarkan semakin lama pengeluaran bulanan akan semakin besar.
- Beberapa orang yang ada di sekitar Anda mulai mengkritik kebiasaan-kebiasaan buruk tersebut, dengan beberapa kali teguran hingga mungkin menghindari Anda.
- Sebagai pelarian akan rasa marah dan kesal kamu justru akan lebih banyak lagi membeli barang.
- Lupa akan kebutuhan yang lainnya dan hanya fokus pada belanja, bahkan terkadang memotong uang untuk biaya hidup hanya demi barang yang diincar.
- Ada perasaan sangat senang saat berhasil dapatkan barang yang Anda incar.
- Merasa depresi jika barang yang diinginkan tak berhasil di dapat.
Itulah 8 gejala bahwa Anda mulai tak sehat dalam berbelanja, mulailah kurangi membuka situs online shop murah dan sejenisnya dan ari solusi agar kamu terbebas dari kebiasaan tersebut. Untuk informasi lebih lanjut dan referensi kunjungi Situs Informasi Berita Online (sponsored link).
Klo belanja murah sy pilih ke luwes mas hehee.klo gadget n yg aneh2 baru online
Kalo aku sementara beli online biasanya buku. Kadang emang nggak terkontrol pas belanja, mas. 😀
Haha, iya nih, soalnya kalau belanja online tinggal klik klik klik trus beres …